Arsip Tag: Transport

Free Download E-Book Transportasi


Dear friends,

E-book di bawah ini adalah tulisan almarhum ayah saya tercinta KP. Suwardjoko Proboadinagoro Warpani, Ir. MTCP ( 2 Juni 1937 – 23 Februari 2016 )  dokumen-dokumen tulisan beliau saya kumpulkan untuk mengenang Bapak. Tidak terasa sudah hampir satu tahun bapak meninggalkan keluarga, …. miss you dad 😦 

Bapak memang sudah tidak ada, namun tulisan-tulisan Bapak akan selalu ada dan bermanfaat bagi orang banyak, Insya Allah menjadi pahala yang tidak pernah putus bagi Bapak yang sedang beristirahat di sisi Allah.

Dokumen ini adalah naskah asli ketikan Bapak sebelum naik cetak, memang masih ada beberapa kesalahan namun sengaja tidak diperbaiki demi menjaga keasliannya.

Dokumen ini ada yang berupa buku yang sudah diterbitkan, ada materi kuliah, tulisan di koran dan atau majalah, coretan-coretan kecil dan lain-lain.

Dokumen ini dibagikan secara GRATIS, untuk menghargai beliau mohon untuk  tidak memperdagangkannya.

16422814_10211685313389522_3754420461170568733_o
Karya Terakhir Bapakku menjelang akhir hayat, ditulis di usia senja menjelang kepergiannya.

Lanjutkan membaca Free Download E-Book Transportasi

Perlukah Sekolah Pramugari ?


Ragam sekolah atau lembaga pendidikan non akademis semakin marak di lingkungan kita, salah satunya adalah sekolah Flight Attendant atau biasa dikenal dengan awak kabin.

Istilah Flight Attendant (FA), Awak Cabin, Stewardess bisa pria atau wanita namun istilah itu masih kalah populer dibandingkan dengan kata pramugari, oleh karenanya saya akan gunakan saja kata pramugari walau maksudnya bisa pria atau wanita.

774693_4107606535143_540693568_o

Kembali ke sekolah pramugari … sempat saya terheran-heran dan kagum melihat sekolah dengan jurusan khusus … Pramugari … bahkan beberapa teman di lingkungan pekerjaan saya beranggapan bahwa nantinya setelah lulus mereka akan langsung jadi pramugari … hmmmmm

Lingkungan kerja di airport adalah tujuan PKL yang sering disambangi siswa siswi dari berbagai macam jenis sekolah, salah satunya adalah sekolah pramugari, tentunya sebagai pengajar saya selalu ingin tahu lebih dalam mengenai materi yang mereka dapat di bangku sekolahnya.

Masa pendidikan yang mereka lalui beragam, ada yang 3 bulan, 4 bulan, bahkan sampai 8 bulan. Setelah melalui sebagian besar kurikulum yang ditetapkan mereka diwajibkan menjalani PKL (Praktek Kerja Lapangan) …. nahhhh ini yang mulai aneh…

Di sela-sela kegiatan PKL mereka banyak bertukar pendapat dengan saya tentang dunia pramugari,  banyak cerita terpapar dari siswa siswi PKL itu, juga harapan untuk menjadi pramugari. Salah satu cara yang mereka lakukan adalah Lanjutkan membaca Perlukah Sekolah Pramugari ?

Angkot Bandung


Angkutan Umum Penumpang (AUP) memang seharusnya menjadi pilihan bagi mobilitas warga kota alih-alih kendaraan pribadi karena dibandingkan dengan menggunakan kendaraan pribadi, angkutan umum menawarkan: 1) total biaya perjalanan lebih murah; 2) waktu perjalanan lebih cepat; 3) layanan bisa diandalkan. Akan menjadi lebih menarik bila dilengkapi dengan kenyamanan, sedangkan “keamanan” sifatnya menyeluruh, bukan hanya di sektor angkutan.

Masalahnya apakah layanan AUP Kota Bandung sudah memenuhi syarat tersebut di atas ? Mengapa penggunaan kendaraan pribadi, terutama sepeda motor, seolah-olah tanpa kendali bahkan sepeda motor sekarang menjadi raja jalanan, atau malah setan jalanan sebagaimana dikeluhkan oleh Lanjutkan membaca Angkot Bandung

ANGKUTAN DALAM MASA KRISIS


Wahana Multi-Moda – BP3 Perhubungan

Angkutan adalah perpindahan orang/barang/hewan dari satu tempat ke tempat lain. Sistem perangkutan merupakan upaya memperlancar jalannya roda perekonomian antardaerah. Angkutan dibutuhkan dalam kondisi apapun, termasuk dalam masa krisis. Justru dalam masa krisis dibutuhkan berbagai upaya terobosan jalan keluar untuk lepas dari masa krisis. Krisis adalah masa-masa gawat yang mengancam sendi-sendi kehidupan berbangsa dan bernegara. Krisis bukan untuk dihindari. Bila mungkin, dihindarkan untuk menekan resiko sampai batas minimal; bila tidak mungkin dihindarkan, maka harus ditanggulangi, dicari jalan pemecahan untuk mengatasinya.

Krisis ekonomi yang melanda dunia telah menyebabkan arus perdagangan, ekspor-impor terganggu. Oleh karena itu, Presiden menginstruksikan agar kita tidak Lanjutkan membaca ANGKUTAN DALAM MASA KRISIS

TUHAN TIDAK TIDUR!


(Kutipan dari mailing list RSA, 11 Maret 2011)

Sekumpulan anak muda yang mempunyai ambisi untuk membenahi lalu lintas jalan yang terlampau carut marut, melakukan pergerakan-pergerakan secara konsisten. Walaupun mereka terlihat bergerak secara sporadis, tapi semangat juang untuk menghadirkan idealisme tak pernah surut.

Lanjutkan membaca TUHAN TIDAK TIDUR!

Kecuali BUSWAY ??


Tadi sore saat saya jalan-2 dengan keluarga, anak saya bertanya :

“Pak, kok tulisannya Kecuali busway?”

Pertanyaan sederhana seperti itulah yang juga sering ada di benak saya.

Sejak awal ada busway saya tergelitik dengan istilah dan bahasa yang digunakan masyarakat umum, fenomena busway seakan sudah meresap dalam pikiran dan tutur kata masyarakat.

Lanjutkan membaca Kecuali BUSWAY ??